Sabtu, 26 Oktober 2013

SMA PGRI Siap Adakan Bimtek EHB 2013

TNC. Kementerian pendidikan dan kebudayaan direktorat jenderal pendidikan menengah bekerjasama dengan SMA PGRI Kota Bima siap menyelenggarakan bimbingan teknis (Bimtek) pembinaan pasca EHB (Evaluasi Hasil Belajar) bagi 184 SMA yang tersebar di 90 lokasi di 70 Kab/Kota di 19 Propinsi. SMA PGRI Kota Bima salah satu sekolah penyelenggara siap mengadakan kegiatan tersebut "kami siap menyelenggarakan Bimtek EHB" ungkap Erma Wahyu Ningsih, SH selaku kepala sekolah disekolah setempat Jum'at (25/10).
"kami sudah email ke pusat nama-nama peserta yang akan ikut serta dalam Bimtek EHB tersebut"

Dari 19 lokasi kegiatan tersebut khususnya di Propinsi Nusa Tenggara Barat berada di Kota Bima yaitu 3 lokasi penyelenggara di tingkat SMA, SMA Negeri 5 Kota Bima, SMA Negeri 3 Kota Bima dan SMA PGRI Kota Bima.

Untuk lokasi SMA PGRI Kota Bima ada 2 sekolah yang berpartisipasi yaitu , SMA Yasim dan SMA Al Maarif Kota Bima serta sedangkan di SMA 3 Kota Bima yaitu Sinar Jaya Kota Bima dan SMA 5 menyelenggarakan sendiri sesuai dengan surat edaran dari Dirjen.

Erma mengungkapkan "kegiatan tersebut insyallah akan dilaksanakan tanggal 30-3 November 2013 dan sekitar 54 guru mata pelajaran yang di UNkan serta 3 tutor dari pusat"ungkapnya. Alamsyah

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...