Selasa, 22 Oktober 2013

Makrab III Teater Biru Resmi Berakhir

TNC. Kegiatan Malam Keakraban (Makrab) III Teater Biru STIE Bima resmi berakhir kemarin sore, Minggu (20/10) di Lingkungan Toloweri Kelurahan Nungga, Rasanae Timur Kota Bima. Makrap III ini cukup berhasil membawa perubahan karakter bagi anggota baru. "saya yang ga biasa nangis, akhirnya nangis juga berkat renungan dari panitia" ungkap Aria salah seorang anggota baru Teater Biru. Kegiatan Makrab ini dirasa sangat bermanfaat terutama untuk menggembleng karakter anggota baru.


Generasi ketiga Teater Biru sendiri diisi sekitar 20an anggota. selama pelaksanaan Makrab III, Aria mengaku banyak sekali perubahan yang io peroleh. Materi, renungan, dan juga permainan yang dilakukan selama kegiatan, membuat mereka semakin meningkatkan kemampuan mereka terutama dalam hal teater ataupun seni secara keseluruhan.

"setelah digembleng, kita disuruh membuat drama dan mementaskannya. Seketika juga kita buat dan pentaskan, ini luar biasa" kisahnya.

Aria juga menuturkan bahwa selama Makrab berlangsung, sudah tidak ada lagi kecanggungan dan kesenjangan baik antar sesama anggota dan juga panitia. "tidak ada rasa canggung sedikitpun dengan teman-teman yang ikut. panitia juga tidak menganggap diri lebih dari kami, mereka menganggap kami seperti teman sendiri, tidak ada kesenjangan antara senior dan junior" ujarnya.

Imam, salah seorang panitia mengaku kegiatan ini cukup memberikan pengaruh kepada para peserta. Perlahan peserta mulai meninggalkan sifat kekanak-kanakan dan manja seperti masa SMA dan sekarang sudah lebih dewasa. "ada perubahan, tapi tidak semuanya" ungkapnya singkat. (elo)

 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...