Minggu, 01 September 2013

SMA PGRI Siap Mengikuti Workshop BOS 2013

TNC. Dikpora Kota Bima melalui surat edaran dari  Dikpora NTB sekitar 8 sekolah SMA di Kota Bima sebagai calon penerima dana BOS SMA 2013 sebagai perwakilan dalam workshop BOS. SMA PGRI Kota Bima salah satunya siap mengikuti kegiatan workshop review program kerja BOS SMA tahun 2013 tahap I di Mataram 2-5 September 2013 bertempat di Hotel Lombok Garden.  Erma Wahyu Ningsih, SH mengatakan "kami mendapat surat dari Dinas NTB yang diteruskan oleh Dikpora Kota Bima ke 8 sekolah untuk mengikuti workshop BOS 2013 untuk SMA" katanya di sekolah setempat.
8 sekolah tersebut diantaranya SMAN 1 Kota Bima, SMAN 2 Kota Bima, SMAN 5 kota Bima, SMA PGRI Kota Bima, SMA Yasim Kota Bima, SMA Salahuddin Kota Bima, SMA Muh Kota Bima, SMA Al Ma'arif Kota Bima.

Dalam kegiatan nantinya masing-masing sekolah dianjurkan untuk melengkapi dan membawa perlengkapan serta persyaratan diantaranya surat tugas dari dinas, SPPD yang ditandatangani oleh dinas, proposal BOS lengkap dengan RAB BOS, data siswa aktif, data siswa penerima BSM, materai, stempel sekolah, leptop serta tiket perjalanan dinas.

"bahan-bahan yang akan dibawa alhamdulillah kami sudah siapkan dan insyallah senin pagi menggunakan pesawat ke Mataram dan siangnya cek in, untuk pembukaannya jam 16.00 Wita sedangkan teman-teman kepala sekolah sebagiannya sudah star minggu ini" lanjutnya. Alamsyah
 


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...