Jumat, 14 September 2012

Masjid Lailatul Qadri Dilirik PT. Pegadaian

TNC. Rahmat Allah SWT tak hentinya menaungi warga Rabadompu Timur. Salah satu rahmat Allah yang nyata terlihat dan disadari oleh masyarakat adalah, banyaknya dermawan yang membantu pembangunan Masjid Lailatul Qadri Rabadompu Timur. Setelah bantuan dari PT Pelindo II, Wakil Walikota Bima H. A. Rahman H. Abidin, dan terakhir Pemerintah Kota Bima. Baru-baru ini, Masjid Lailatul Qadri mendapatkan bantuan dari PT. Pegadaian Cabang Bima. Kuriyana, salah satu pengurus Masjid menjelaskan "Ada bantuan dari Pegadaian sebesar 28 Juta, itu dalam bentuk bahan" jelasnya.


Dengan adanya bantuan dari PT. Pegadaian Cabang Bima, diharapkan pembangunan Masjid Lailatul Qadri dapat selesai secepatnya. Seperti yang diberitakan sebelumnya, pembangunan Masjid Lailatul Qadri ini baru 50%. Kuriyana optimis dengan bantuan ini pembangunan Masjid akan cepat terselesaikan.

Ketika ditemui oleh crew TNC sehabis shalat Jum'at dikediamannya, Bapak 6 anak ini mengungkapkan "Tadi kita sudah beli bahannya, ini untuk melanjutkan pembangunan lantai 2" ungkapnya. 

Masjid Lailatul Qadri ini, dibangun pada 2 Januari 2011. Dalam kurun waktu satu setengah tahun, Masjid ini sudah bisa digunakan untuk shalat Jum'at. Masjid ini dibangun secara swadaya masyarakat, namun dalam perjalanannya, banyak pihak luar yang membantu.  Bukan hanya Perusahaan swasta ataupun BUMN, dan juga pemerintah Kota Bima. Bantuan dari Individu juga banyak yang masuk ke Masjid Lailatul Qadri ini, salah satunya adalah Wakil Walikota Bima saat ini, H. A. Rahman H. Abidin. 

Sri, salah satu pedagang di sekitar Masjid mengaku senang dan bersyukur dengan banyaknya bantuan yang datang. Sehingga pembangunan Masjid yang menjadi kebanggaan warga Lewiloa dan Rabadompu Timur ini, akan cepat terselesaikan. Sri mengungkapkan "syukur Alhamdulillah, banyak yang membantu pembangunan masjid kita ini" ungkapnya. alimin

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...