Kamis, 12 Desember 2013

3 Siswa SMA PGRI Siap Tampil Di BCB Ke XX

TNC. SMA PGRI Kota Bima salah satu sekolah swasta di Kota Bima wajar merasa bangga dengan beberapa siswanya, kenapa tidak! 3 siswa asal Rabadompu Barat ditunjuk sebagai Tim Kesenian Pemerintah Kota Bima melalui sanggar seni budaya Sausan asal Rabadompu Barat untuk mengikuti BCB ke XX tingkat Provinsi NTB. Sirajuddin,S.Pd selaku Wakasek kesiswaan merasa senang dan bangga anak didiknya ditunjuk untuk ikut serta dalam tim keseniaan Kota Bima "saya senang dan bangga pada siswa kami walaupun bukan membawa nama sekolah tetapi mereka adalah bagian dari sekolah ini untuk mewakili Kota Bima" ungkapnya di sekolah setempat. 
"ini terbukti dengan adanya surat langsung dari DiKBUDPAR Kota Bima Selasa (10/12) tentang ijin mengikuti kegiatan BCB Ke XX tingkat NTB" lanjutnya.

3 siswa SMA PGRI tersebut diantaranya Fajrin (16) kelas XII IPA, Dedi Mulyadin (16) kelas XII IPS dan Erwin (17) kelas XII IPS.

Fajrin merasa senang dengan di ikut sertakan dalam tim keseniaan Kota Bima " saya senang bisa tampil di BCB di Mataram" ungkapnya disekolah setempat.

"selain saya masih ada 13 orang dari sanggar kami yang masih sekolah yaitu di SMAN 3, SMAN 2 dan SMKN 1 Kota Bima" lanjutnya. Alamsyah


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...