Selasa, 24 April 2012

Walikota Bima Menutup HIPMI Cup 2012

Walikota Bima H. Qurais H. Abidin secara resmi menutup HIPMI Cup 2012. Muncul sebagai juara adalah Tim Handayani dari Dikpora Kabupaten Bima setelah mengalahkan Tim KNPI Kabupaten Bima dengan skor 4-3. Bapak Walikota sangat mengapresiasi kegiatan HIPMI Cup ini, terlebih lagi karena kegiatan ini bertujuan untuk memeriahkan HUT Kota Bima ke-10. "saya sangat mengapresiasi kegiatan seperti ini, ini membuktikan bahwa adik-adik saya dari HIPMI serius untuk membangun Kota Bima, mudah-mudahan semakin banyak lagi kegiatan-kegiatan lain yang akan dilakukan oleh HIPMI" jelasnya.

Acara penutupan kejauraan futsal HIPMI Cup 2012 tadi malam berlangsung cukup meriah. Rangkaian acara penutupan dimulai dengan penampilan dari sexy dancer yang dikolaborasikan dengan breakdance. Kemudian dilanjutkan lagi dengan acara simbolis peniupan pluit tanda dimulainya pertandingan oleh bapak Walikota, dan terakhir adalah penyerahan hadiah kepada para pemenang. Dalam sambutannya ketua panitia menyampaikan bahwa kegiatan ini akan rutin dilaksanakan. Kegiatan-kegiatan lainpun akan segera dilaksanakan oleh HIPMI kedepannya. "kegiatan ini baru awal, kedepan masih banyak kegiatan yang lain yang akan kami adakan. Untuk kejuaraan futsal ini akan kami adakan rutin setiap tahun" ungkapnya.

Dalam sambutannya bapak Walikota menyampaikan terima kasih kepada HIPMI Kota Bima. karena selama ini  selalu bekerja keras membantu membangun Kota Bima menjadi lebih baik. Hal ini dibuktikan dengan menurunnya angka kemiskinan di Kota Bima. Berdasarkan penjelasan dari bapak Walikota bahwa angka kemiskinan di Kota Bima berada dibawah angka kemiskinan rata-rata nasional. Hal ini tentu suatu capaian yang cukup membanggakan. "terima kasih pada seluruh jajaran pengurus dan anggota HIPMI Kota Bima, angka kemiskinan kita sekarang sudah menurun dan berada dibawah rata-rata nasional. ini semua berkat para pengusaha di Kota Bima yang membantu menggerakan dan meningkatkan ekonomi Kota Bima" jelasnya.    

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...