Jumat, 21 September 2012

Gerak Cepat Membangun Rumah Allah

TNC. Seminggu setelah penyerahan bantuan oeh PT. Pegadaian, pengurus Masjid Lailatul Qadri Rabadompu Timur langsung bergerak cepat. Pada jum'at ini (21/9), sudah mulai dilakukan pembongkaran atap masjid lama. Kuriyana, salah satu pengurus masjid menjelaskan "saat ini baru pembongkaran atap, pembongkaran bangunan nanti akan menyusul" jelasnya.

NTB Masuk Grand Final Lomba CCEP


TNC. Perjuangan SMA Negeri 1  Kota Bima pada lomba CCEP perlu diacungi jempol. Sebagai wakil NTB, SMAN 1 Kota Bima berhasil masuk babak Grand Final. Pada lomba yang dilaksanakan di gedung DPR/MPR RI pada tanggal 5-13 September 2012 ini, SMAN 1 Kota Bima berhasil menyisihkan 30 sekolah yang ada di 30 propinsi di Indonesia. Atas prestasi tersebut, Walikota Bima HM. Qurais memberikan apresiasi kepada pelajar SMAN 1 Kota Bima. Beliau mengatakan “ini merupakan persembahan manis bagi Kota Bima yang membanggakan pemerintah dan masyarakat Kota Bima. katanya. 

Selasa, 18 September 2012

Harapan Sederhana Inaq Saleh


TNC. Siang yang panas, sambil menunggu penyeberangan Khayangan-Poto Tano, 3 komunitas Kampung Media Kota Bima yang terdiri dari Uma Solud, Rasanae Timur, dan Tembe Nggoli beristirahat sejenak di sebuah warung sederhana. Warung "Tanpa Nama" dengan ukuran 4x4 m ini, begitu sejuk dan nyaman. Beralaskan pasir, melekatkan nuansa pantai ketika beristirahat di warung ini. Sambil beristirahat, muncul sebuah harapan sederhana dari Inaq Saleh, pemilik warung sederhana ini. "ya mudah-mudahan disini juga dibangun lapak permanen" harapnya.

PT. Pegadaian Bantu Masjid Lailatul Qadri Rp. 29 Juta


TNC. Sebagai wujud kepedulian terhadap masyarakat sekitar, PT. Pengadaian Persero Bima menberikan bantuan kepada panitia pembangunan masjid Lailatul Qadri yang berlokasi di kelurahan Rabadompu sebesar Rp. 29 juta pada hari sabtu, 15 september 2012. Bantuan tersebut diberikan dalam bentuk Material sesuai dengan kebutuhan panitia pembangunan masjid. Dalam sambutannya I Wayan Darmayasa, SE, MM. Selaku pimpinan cabang PT. Pengadaian (Persero) Menyampaiakan bahwa "bantuan ini sebagai kepedulian perusahan pengadaian dan kewajiban perusahan untuk menyisikan sebagian keuntungan untuk membantu pembangunan masyarakat seutuhnya". 

Melbao Kahaba Angi Attabayyun Gateway

Trending Word Komunitas Kampung Media Kota Bima
TNC. Jambore Kampung Media baru saja berakhir, banyak cerita yang mengiringi pelaksanaan jambore tersebut. Bagi sebagian komunitas Kampung Media di daerah lain, mendapatkan penghargaan adalah topik pembicaraan yang paling hangat. Tapi lain halnya dengan Kota Bima, yang menjadi tren dan topik yang paling sering diucapkan dan didengar adalah Kahaba Angi, Melbao, Attabayyun, dan Gateway. Kok bisa.? Begini ceritanya.