Kamis, 08 Mei 2014

Strategi Baru Untuk Menjemput Siswa Baru

KM TNC. Ujian akhir (UN) tingkat SMA sederajat sudah berlalu para calon alumni tingga menunggu hasil yang direncanakan akan diumumkan sekitar tanggal 20 Mei 2014 dan Ujian akhir (UN) tingkat SMP sederajat sudah berakhir kemarin. Sekolah mulai merancang untuk mempersiapkan diri dalam mencari siswa baru untuk tahun pelajaran 2014/2015 salah satunya SMA PGRI Kota Bima sebagai salah satu sekolah swasta di Kota Bima untuk mendapatkan siswa baru melakukan berbagai langkah atau stategi dalam mendapatkan siswa lebih banyak lagi dari tahun-tahun sebelumnya. 
Sekolah memiliki alasan kenapa menerapkan strategi-strategi tersebut untuk mendapatkan siswa baru, karen beberapa tahun ini sekolah swasta tidak lagi seperti 5-8 tahun yang lalu dimana siswa-siswinya bisa mencapai ratusan orang namun, dengan perkembangan dan munculnya sekolah-sekolah baru seperti sekolah kejuruan seperti SMK dll sehingga sekolah-sekolah swasta mulai berkurang siswa baru.
 
Tahun lalu sekolah menerapkan cara silaturrahmi kesekolah-sekolah SMP dan mebagikan selebaran (brosul) tentang sekolah dan hasilnya SMA PGRI Kota Bima memiliki siswa lebih kurang 100 orang.

"beberapa tahun ini sekolah swasta mulai berkurang siswanya karena berbagai alasan diantaranya pertama pihak pemerintah/dinas yang tidak memberikan batasan-batasan bagi sekolah negeri dalam penyaringan siswa baru, kedua sudah banyaknya sekolah-sekolah baru disetiap wilayah kab/kota" ungkap Erma Wahyu Ningsih,SH selaku kepala sekolah.

Namun pihak yayasan tidak diam diri mulai tahun ini dst yayasan memberikan aturan baru bagi Guru dan siswa alumni dengan cara mewajibkan semua Guru dan Siswa untuk mendaftarkan anak-anaknya atau adik-adiknya, dengan cara seperti ini mudah-mudahan cara seperti itu siswa bisa bertambah ataupun stabil seperti tahun-tahun lalu. harapnya di sekolah setempat.

"Terkait dengan siswa Guru ditentukan jumlah jam mengajarnya berdasarkan partisipasi Guru dalam mencari siswa baru "lanjutnya. Alamsyah



Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...