Rabu, 01 April 2015

Masjid 12 Meter Diatas Permukaan Tanah



KM TNC. Masjid Ar Ridwan merupakan Masjid kebanggan masyarakat Kelurahan Rontu Kecamatan Raba Kota Bima dengan posisi bangunan berdiri kurang lebih 12 meter diatas permukaan tanah.
Berikut hasil wawancara crew TNC bersama Drs Amiruddin selaku ketua pengurus BKM Ar Ridwan Kelurahan Rontu Kecamatan Raba Kota Bima Jum’at (27/03) di masjid setempat.

Masjid Ar Ridwan berlokasi di jalan Adipura No 73 Rt 07/04 Kelurahan Rontu Kecamatan Raba Kota Bima dengan luas areal 40 x 40 meter dengan bangunan berlantai 2 dengan 1 menara setinggi 30 meter sebagai tempat pengeras suara berada dan disetiap sudut masjid terdapat masing-masing menara kecil, dilihat dari bentuknya Masjid Ar Ridwan sama seperti Masjid pada umumnya dengan berbentuk persegi empat dan arsitekturnya masih berpengaruh dengan budaya Jawa (joglog) dengan tembok dalam dikelilingi keramik dan pintu serta jendela terbuat dari coran semen dan plafon dari triplek.
Masjid Ar Ridwan berdiri sekitar tahun 1935 pada saat itu luas bangunan 5 x 6 meter saat itu masih sebuah langgar kecil dari kayu dengan beratapkan bambu (sante dalam bahasa Bima) sirep.
Tahun 1963 diperbesar lagi 12 x 12 meter dan saat itu sudah berubah menjadi Masjid dengan bangunan permanen dengan berkembangnya penduduk saat itu pada Tahun 1995 masyarakat bersama para donatur yang berasal dari Jakarta asli warga Rontu H Nur Latief (Mantan Walikota Bima) dilakukanlah renovasi total, dengan kondisi geografi wilayah tersebut yang berbukit oleh masyarakat dilakukanlah penimbunan tanah yang mencapai 12 meter dari permukaan tanah dengan tanah kurang lebih 500 lebih truk dan saat itu Masjid Ar Ridwan diresmikan oleh Adi Hardiyanto Bupati Bima Ke 6.
Masjid Ar Ridwan mampu menampung jamaah sekitar ribuan orang. Dari informasi yang kami dapatkan bahwa Masjid Ar Ridwan merupakan salah satu Masjid yang pernah disinggahi oleh Gubernur Nusa Tenggara Barat yang saat ini TGB tahun 2012 dan memberikan sumbangan.
Masjid Ar Ridwan memiliki organisasi diantaranya BKM Ar Ridwan, Remaja Masjid dan Majelis Ta’lim, kegiatan rutin yang dilakukan oleh jama’ah dimana setiap malam Jum’at yasinan bersama dan ceramah agama.
Kegiatan tahunan Masjid Ar Ridwan biasa dilaksanakan peringatan hari-hari besar islam dan sholat id, bentuk toleransi antar umat beragama berjalan dengan tertib, aman dan saling menjaga menghormati.
Bentuk kegiatan pembinaan umat Masjid Ar Ridwan diantaranya ceramah agama dan TPQ.
Amiruddin sangat mengharapkan bantuan dari Pemerintah Kota maupun Propinsi dalam membantu melanjutkan rencana kami “sesuai dengan rencana kami selaku pengurus Masjid ingin membangun gudang alat dan memasang keramik untuk lantai 2 karena saat ini masih berupa lantai semen biasa dan biaya perawatan lainnya seperti plafon dsb” harapnya.
“mudah-mudahan pemerintah dapat membantu kami dan kami sangat mengharapkannya” lanjutnya.
Selama proses wawancara kami sangat terbantu karena pada saat wawancara dibantu oleh beberapa pengurus masjid maupun tertua di wilayah tersebut dan beliau-beliau menyempatkan diri untuk berfoto bersama. Alamsyah

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...