TNC. Bulan Desember menjadi bulan yang penuh semangat bari Remaja Masjid Lailatul Qadri Rabadompu Timur (RMLQ). 27 Desember mendatang, RMLQ akan merayakan hari jadi yang pertama. Untuk mengisi perayaan hari jadinya yang pertama, pengurus RMLQ mencoba untuk mengadakan sebuah syukuran yang dirangkaikan dengan Pentas Seni. "sebagai bentuk rasa syukur, pada acara syukuran hari jadi RMLQ nantinya, kita akan adakan pentas seni yang diisi oleh santri TPQ yang selama ini telah dibina oleh RMLQ" ungkap Alimin, Ketua RMLQ Rabadompu Timur, Minggu (15/12).
Home » All posts
Senin, 16 Desember 2013
RMLQ Isi Tahun Baru dengan Dzikir dan Renungan
TNC. Perlahan tapi pasti, tahun 2013 sebentar lagi akan berlalu. 2014 kini tinggal menghitung hari, suasana suka cita mulai terasa menyambut tahun baru. Tidak terkecuali Remaja Masjid Lailatul Qadri Rabadompu Timur. Namun ada yang berbeda, jika tahun baru identik dengan pesta dan hura-hura, RMLQ mencoba merubah kebiasaan tersebut dengan Dzikir bersama dan Renungan. "Kita sebagai remaja masjid, harus punya terobosan baru, malam tahun baru kita isi dengan dzikiran dan renungan keagamaan" ungkap Imam, koordinator bidang minat dan bakat, Minggu (15/12).
Tradisi Tolak Bala "Ngaha Oha Dana"
TNC. Ngaha oha dana yaitu ritual tolak bala yang merupakan tradisi masyarakat dou mbojo (orang bima) pada umumnya. Tradisi ngaha oha dana biasa dilakukan ketika sebuah kampung atau desa dilanda kelaparan, bala, mati mendadak dan penyakit-penyakit lainnya yang menyerang kampung tersebut, biasa acara tersebut dipimpin oleh guru do'a atau yang dipercayakan dikampung tersebut . Seperti yang dilakukan masyarakat Rabadompu Barat kampung Rade Minggu (1/12) sore.
Sanggar Seni Sausan Siap Mengikuti BCB Ke XX
Sanggar Seni Sausan Asal Rabadompu Barat
TNC. Sanggar seni budaya "SAUSAN" asal Rabadompu Barat merupakan salah satu sanggar seni Bima yang sudah berdiri 5 tahun lamanya dan sangat eksis di Kota Bima maupun Kab Bima. Sanggar sausan tidak kalah dengan sanggar-sanggar yang sudah ada di Kota Bima seperti Sanggar baju monca dll buktinya disetiap kegiatan pentas baik tingkat Kota maupun Nasional sedangkan untuk diwilayah Kota maupun Bima sering tampil diundangan acara nikah maupun penyampaian mahar.
Langganan:
Postingan (Atom)