KM TNC. Saat sekarang merupakan puncak musim hujan diseluruh Indonesia bencana longsor dan banjir selalu menghantui kita. Dinas Dikpora Kota Bima dalam hal ini menghimbau kepada seluruh sekolah di Kota Bima untuk melakukan penghijauan mulai dari sekolah masing-masing dengan cara menanam berbagai jenis pohon dan bunga untuk menjaga air dan tanah tidak tekikis yang akan menimbulkan bencana. Himbauan tersebut disampaikan kepala Dinas Dikpora Kota Bima Drs Alwy Yasin,M.Ap saat menghadiri rapat bersama MKKS (musyawarah kerja kepala sekolah) se-Kota Bima beberapa waktu lalu.
Dalam rapat tersebut beliau menginstruksikan seluruh sekolah untuk melakukan penghijauan, Erma Wahyu Ningsih,SH salah satu kepala sekolah mengungkapkan "himbauan kepala dinas bagi sekolah untuk melakukan penghijauan disekolah masing-masing sebagai cara atau langkah dalam mengurangi dampak longsor maupun banjir yang setiap saat bisa terjadi disekitar kita" ungkapnya saat rapat koordinasi bersama guru disekolah setempat Rabu (07/01).
Dikpora bekerjasama dengan Dinas Kehutanan siap menyediakan bibit pohon untuk sekolah. Sekolah dapat mengirimkan surat permohonan kepada Dinas Kehutanan untuk mendapatkan bibit tersebut.
"menginggat sekolah adalah tempat yang tepat sebagai langkah awal menanamkan pendidikan peduli lingkungan, untuk mendapatkan bibit pohon tersebut sekolah tinggal mengirimkan surat permohonan permintaan bibit, nantinya pihak dinas kehutanan akan langsung mengirim bibit tersebut" lanjutnya. Alamsyah
Tidak ada komentar:
Posting Komentar