Desa lepadi merupakan salah satu desa di Kecamatan Pajo Kabupaten Dompu. Desa Lepadi berbatasan dengan Desa Ranggo di sebelah selatan dan Desa Kareke Kecamatan Dompu di sebelah utara. Desa Lepadi memiliki lahan persawahan dan lahan kering yang cukup luas serta hutan milik dan hutan Negara. Sebagain besar penduduk Desa Lepadi bermata pencaharian petani dan sebagian lainnya Pegawai Negeri Sipil serta pengusaha. Sama dengan Desa Ranggo, Desa Lepadi juga terletak di jalur yang menghubungkan Ibu Kota Kabupaten Dompu dengan kawasan wisata Lakey.
Desa Lepadi memiliki beberapa fasilitas yang cukup lengkap yang meliputi fasilitas pendidikan, perumahan, pemerintahan, dll. Dibidang pendidikan Desa Lepadi memiliki Sekolah Dasar dan Sekolah Menengah Atas. Dibidang perumahan Desa Lepadi memili sebuah perumahan untuk para guru dan masyarakat umum. Dibidang pemerintahan Desa Lepadi memiliki Kantor Desa dan Kantor Camat Pajo terletak di Desa Lepadi. Selain fasilitas tersebut Desa Lepadi juga memiliki fasilitas arena pacuan kuda yang merupakan satu-satunya arena pacuan kuda yang ada di Kabupaten Dompu. Selain itu di Desa Lepadi juga memiliki fasilitas Taman Makam Pahlawan Kabupaten Dompu.
Dilihat dari keadaan sosial masyarakat, budaya gotong royong masih kuat serta sangat jarang terjadi perselisihan antar warga, sehingga Desa Lepadi merupakan desa yang cukup aman. Desa Lepadi juga banyak terdapat kelompok tani yang tergabung dalam gapoktan dan perusahan genteng walaupun masih dalam skala kecil yang jumlahnya belasan. Desa Lepadi sangat terkenal dengan usaha genteng dan batu batanya karena banyak masyarakat di luar Kabupaten Dompu yaitu Bima dan Sumbawa yang membeli genteng dan batu bata dari Desa Lepadi.
Harapan paling besar dari masyarakat desa lepadi adalah adanya sumber air yang banyak dan merata diseluruh desa sehingga tidak ada lagi masyarakat yang mengalami kesulitan air bersih bila musim kemarau datang. Selain itu masyarakat juga mengharapkan dibangunnya Puskesmas di Desa Lepadi sehingga masyarakat tidak perlu mengeluarkan biaya yang cukup banyak untuk transportasi menuju Puskesmas terdekat. Selain itu tersedianya pupuk yang cukup juga diharapkan oleh masyarakat Desa Lepadi karena mayoritas penduduknya adalah Petani.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar